DINAS PARIWISATA KABUPATEN BELITUNG MENGADAKAN PELATIHAN PENINGKATAN KAPASITAS PENGELOLA PARIWISATA BERBASIS MASYARAKAT

"Maju atau mundurnya, kebersamaan atau tercerai-berainya, bangkit atau terpuruknya, bahkan keberlanjutan atau hancurnya sebuah desa wisata, terletak pada faktor keberdayaan dan kemandirian masyarakatnya. 

Dimana nilai-nilai kebersamaan, keterbukaan, keikhlasan, komitmen, ketahan-malangan dll, sebagai Mentalitas pengikat untuk keunggulan dan keberlangsungan sebuah desa wisata berbasis masyarakat".

Begitulah suara desa wisata, hasil riset Dr. Husen Hutagalung dari STP Trisakti Jakarta, yg merangkum dari para pejuang Desa Wisata seperti Doto Yogantoro, Sugeng Handoko, Alif Ajisaka, Tri Harjono, Tatak wiryawan, Poernomo Anshor, Udi Hartoko, Tatak Sariawan, I Nengah Moneng.

Pelatihan Penyusunan Paket Wisata pada 14-16 September 2020 ini, merupakan bagian dari Kegiatan Peningkatan Kapasitas Masyarakat di Destinasi Pariwisata yg diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung tahun 2020. Acara yg dibuka oleh Kadispar Bapak Drs. Jasagung Hariyadi, M.Si. ini, juga menghadirkan praktisi pariwisata Belitung diantaranya Agus Pahlevi, Muliani Mustani, Iswandi Wandi, untuk sharing pengalaman dan ikut mendampingi dalam praktek penyusunan paket wisata desa.

Di akhir pelatihan, peserta yg terdiri dari perwakilan Pokdarwis se-Kabupaten Belitung berhasil menyusun Paket Wisata beserta Itinerary-nya. Untuk menyongsong kebangkitan dan kemajuan Kabupaten Belitung.

Natasha 
(Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung)

Komentar